-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Bantu Percepatan Pembangunan, Kodim 0117/Atam Resmi Membuka TMMD ke 105

11 Juli 2019 | Juli 11, 2019 WIB | Last Updated 2019-07-11T05:01:11Z


Aceh Tamiang -- Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-105 Tahun 2019 resmi dibuka Bupati Aceh Tamiang Mursil SH, Mkn, bertempat di lapangan Mes PT. Seumadam Desa Tanjung Gelumpang, Kecamatan Sekerak, Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (10/07).

Adapun kegiatan TMMD kali ini mengambil tema. "Bersama TNI Menunggal Membangun Desa, Membangun Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat ", Rabu (10/07/2019).

Acara pembukaan tersebut turut di hadiri, Danrem 011/LW Kolonel Inf Purmanto.SIP, Bupati Mursil, SH, Mkn, Dandim 0117 Letkol Inf Deki Rayusyah Putra, S.Sos, M.I.Pol, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian,SIK Danyon 111 R Letkol Guruh Tjahyono, Sip, Dansub Pom IM/1-6, Lettu CPM Hafiz, Kajari Atam di wakili Kasi Intel Kajari Atam Fardhiyan Affandi, SH, MH, Humas Pertamina EP Rantau Fandi Prabudi, Para Danramil dan Kapolsek ,  Para Pejabat Kepala SKPK ,Tokoh Agama, Organisasi dan Tokoh masyarakat lainya.

Amanatnya Bupati Aceh Tamiang selaku Inspektur Upacara, bahwa Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang sangat mendukung penuh program TMMD ke-105 Kodim 0117/Atam.

“Saya sangat memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada TNI di Kabupaten Aceh Tamiang yang mempunyai insiatif rutin untuk menguatkan kembali rasa kebersamaan dan kegotongan royongan masyarakat yaitu melalui kegiatan TMMD seperti ini,” Bupati.

Program TMMD telah membantu tugas pemerintah di daerah dalam meningkatkan akselerasi pembangunan di daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta memantapkan wawasan kebangsaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, Tutup. (3ndrik)

close