-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota DPRK Aulia Afridzal Dukung Gagasan Walikota Bangun Museum Keislaman Aceh

09 April 2022 | April 09, 2022 WIB | Last Updated 2022-04-08T17:17:37Z
Aulia Afridzal, Anggota DPRK Banda Aceh

Haba Nusantara.net, Gagasan Wali Kota JKPI(Jaringan Kota Pusaka Indonesia) Bahas Rencana Bangun Museum Keislaman Aceh mendapat dukungan penuh dari Anggota DPR Kota Banda Aceh.

"Kita sangat mendukung gagasan Wali Kota yang merencanakan Bangun Museum Keislaman Aceh, karena Islam di indonesia pertama kali masuk dari Aceh," kata Aulia Afridzal, Anggota DPRK Banda Aceh, Jumat (8/4/2022) malam.

Menurutnya, Banda Aceh sangat cocok dikembangkan sebuah museum yang representatif tentang sejarah kebudayaan Islam, yang nantinya semua sejarah peradaban Islam di Aceh tercatat.

Mulai dari masuknya Islam ke Aceh dan penyebaran nya ke seluruh Nusantara.

“Peradaban islam di Aceh mulai dari Peurelak sampai ke Banda Aceh,” katanya.

Selain itu, di Banda Aceh juga mempunyai kerajaan Aceh Darussalam yang sangat terkenal, tentu akan menjadi edukasi bagi generasi muda dan anak cucu di Aceh, Khususnya Banda Aceh.

Dikatakan, Ketua Fraksi PAN DPR Kota itu, keberadaan museum tersebut nantinya akan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang ke Banda Aceh, selain bisa menikmati wisata alam Aceh, wisata religi juga bisa berwisata sejarah.

"Mudah-mudahan, gagasan ini bisa terwujud, Banda Aceh memiliki Museum keislaman Aceh. insya Allah," pungkas Aulia Afridzal ()
close