-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Salurkan DD Tercepat 2020, DPMG Banda Aceh Terima Penghargaan

26 Oktober 2020 | Oktober 26, 2020 WIB | Last Updated 2020-10-26T16:18:21Z


Habanusantara.net, Banda Aceh – Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh menerima penghargaan penyaluran dana desa tercepat 2020 tingkat Provinsi Aceh. Banda Aceh pun tercatat sebagai kabupaten/kota yang memiliki progres penyaluran dana desa tertinggi se-Aceh.

Penghargaan berupa sertifikat dan plakat tersebut diberikan kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Banda Aceh atas dukungan dan peran aktif dalam Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa 2020.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Aceh Syafriadi menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Kepala DPMG Banda Aceh Dwi Putrasyah, Senin (26/10/2020)

Prosesi penyerahannya bersamaan dengan Rakor Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Gampong (P3MG) se-Aceh Tahun 2020 di Hotel Grand Permata Hati, Banda Aceh.

“Alhamdulillah Banda Aceh menerima penghargaan dari Kementerian Keuangan RI melalui DJPb Aceh karena menjadi salah kota tercepat dalam penyaluran dana desa tahun ini,” kata Dwi Putrasyah usai menerima penghargaan.



Pemberian penghargaan dimaksud sesuai dengan persentase penyaluran tertinggi se-Aceh. “Banda Aceh menjadi kabupaten/kota dengan progres penyaluran tertinggi BLT Dana Desa 2020 di Aceh. Posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Aceh Besar dan Aceh Tenggara,” ungkapnya.

Ia pun merinci progres penyaluran dana desa di Banda Aceh sejauh ini. “BLT dana desa tahap satu hingga enam sudah tersalur ke semua (90) gampong. Pencapaian kita ini satu-satunya di Aceh. Adapun total dana yang telah tersalurkan Rp 21,2 miliar lebih,” ungkapnya lagi.

Dwi menambahkan, apa yang sudah dilakukan pihaknya tidak terlepas dari arahan dan dukungan penuh Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman. “Pak Wali memang sangat komit serta menaruh atensi khusus dalam penyaluran dana desa ini. Instruksi beliau agar BLT dana desa benar-benar disalurkan dengan cepat dan tepat sasaran, serta sesuai aturan yang berlaku,” katanya.

Di kesempatan terpisah, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menyampaikan apresiasi khusus atas kinerja yang ditunjukkan oleh DPMG Banda Aceh hingga diberi penghargaan oleh DJPb Aceh. “Ini salah satu bukti bahwa kita terus bekerja memberikan yang terbaik kepada masyarakat, walau di tengah pendemi sekalipun,” ujarnya.

Aminullah juga berharap prestasi ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan pada masa mendatang demi kemaslahatan masyarakat. “Kita harus tetap menjadi role model di Aceh, termasuk dalam penyaluran dana desa. Apalagi saat pandemi seperti sekarang, masyarakat tentu sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah untuk meringankan beban hidup sehari-hari,” pungkasnya.
close