-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Dyah Erti Terima Penghargaan dari Ketua Umum Lasqi Pusat

04 Desember 2021 | Desember 04, 2021 WIB | Last Updated 2021-12-04T02:15:34Z

Habanusantara.net, BANDA ACEH--Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Seni dan Qasidah Indonesia (LASQI) Aceh, Dyah Erti Idawati, menerima sertifikat penghargaan dari Ketua Umum DPP Pusat sebagai tokoh yang peduli terhadap kegiatan seni dan Qasidah di daerahnya.

Penghargaan itu diterima Dyah bersamaan dengan dua Ketua DWP dari provinsi lain pada acara pembukaan kegiatan lomba bintang vokalis dan pop riligi TK Nasional di Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat, Jumat, (3 /12/2021) malam

Pada ajang dua tahunan itu tiga peserta dari Aceh berhasil masuk final, yaitu Miftahul Jannah Arif bidang vokalis dewasa putri, Hasca Safira kategori pop religi remaja putri dan Naufal Qurasyi kategori lomba bintang vokalis anak putra.

"Kehadiran kami kemari ke NTB semata-mata untuk memberikan semangat juang dan motivasi kepada peserta lomba, mudah-mudahan mendapat hasil yang memuaskan bagi masyarakat Aceh di pentas nasional khususnya dalam bidang seni dan qasidah," ujar Dyah Erti.

Di sela-sela kegiatan lomba lasqi tersebut, Dyah yang juga Ketua Dekranasda Aceh itu juga menyempatkan diri untuk berkunjung ke kantor Dekranasda Provinsi NTB.

Kehadiran Dyah ke NTB disambut hangat oleh istri Gubernur diruang VVIP Bandara International Lombok dengan jamuan makan nasi bungkus khas NTB.

Ikut bersama Dyah dalam kegiatan itu,Sekum DPW LasqI Aceh Drs.H. Nasruddin Ibrahim, M.Ag dan sejumlah perwakilan Aceh lainnya. [•]
close