-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Ini Kronologi Tewasnya Seorang Brimob Dalam Baku Tembak Satgas dengan KKB Papua Lamek Taplo di Kiwirok

26 September 2021 | September 26, 2021 WIB | Last Updated 2021-09-26T02:32:00Z

Habanusantara.net, KIWIROK- Peristiwa penyerangan teroris Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) kembali terjadi di Distrik Kiwirok, Pegunungan Bintang, Papua, Sabtu (25/9/2021) pagi.

Akibat baku tembak tersebut, seorang anggota Satgas Belukar gugur akibat tembakan yang diduga oleh KKB pimpian Lamek Alipki Taplo.

(Baca juga : Kontak Tembak dengan KKB Papua, Seorang Brimob Tewas)

“Pukul 05.15 WIT, Telah di monitor di Radio bahwa 1 pers dari satgas tindak (Blukar) kena tembak atas nama Bharada Muhammad Kurniadi Sutio mendapat tembak di bawah ketiak sebelah kanan,” tulis pesan singkat yang diterima redaksi.

Bharada Muhammad Kurniadi dinyatakan meninggal dunia dalam baku tembak tersebut, pada pukul 05.45 WIT.

“Pasukan tersebut di rencanakan akan melaksanakan pengamanan bandara dalam rangka penjemputan pasukan Satgas Nanggala,” masih kata isi pesan itu.

(Baca juga : Ini Kronologi Tewasnya Seorang Brimob Dalam Baku Tembak Satgas dengan KKB Papua Lamek Taplo di Kiwirok)

Saat ini jenazah Bharada Muhammad Kurniadi akan di evakuasi menuju Timika menggunakan helikopter. Petugas masih melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan KKB teroris Lamek Taplo.[Okezone]
close