-->

Notification

×

Iklan

Iklan

KONI Aceh Segera Vaksin Seluruh Atlet PON

26 Maret 2021 | Maret 26, 2021 WIB | Last Updated 2021-03-26T15:28:57Z


Habanusantara.net, Banda Aceh - KONI Aceh akan segera memvaksin seluruh atlet, pelatih, official, panitia untuk mencegah corona virus desease 2019 (Covid-19) sebelum mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang akan digelar 2 - 15 Oktober 2021.

Sekretaris Umum KONI Aceh, M Nasir Syamaun, SIP, MPA yang ditanya wartawan di Banda Aceh, Jumat (26/3/2021) menyebutkan, Ketua Umum, Muzakir Manaf (Mualem) dan Ketua Harian, Kamaruddin Abubakar (Abu Razak) juga sudah meminta Ketua Pelatda, Drs Bachtiar Hasan, M.Pd untuk memfasilitasi para atlet, pelatih, official dan panitia Pelatda untuk segera divaksin Covid-19.

"Hari ini kita surati Pemerintah Aceh untuk dapat fasilitas vaksin," ujarnya.


M Nasir menyebutkan, vaksin yang akan segera dilakukan lebih awal, lebih bagus, ketimbang mendekati berangkat ke PON Papua.

Ia mengatakan, setiap atlet, pelatih, official, panitia dan siapapun yang terlibat di PON Papua harus divaksin. Vaksin suatu syarat yang harus dilakukan bila berangkat ke Papua untuk terlibat di PON.

Sementara itu, Bachtiar Hasan mengatakan, saat ini ada 80 atlet dari 16 cabang olahraga prioritas satu dan 47 atlet dari 10 cabang olahraga prioritas dua, yang saat ini sedang menjalani pemusatan latihan daerah (Pelatda) lanjutan menghadapi PON Papua.

Berikut cabang olahraga prioritas satu sebanyak 80 atlet dari 16 cabang olahraga yaitu anggar (8 atlet), angkat besi, (2) binaraga (1), atletik (2), biliar (1), kempo (2), menembak (4), muaythai (8), panahan (8), panjat tebing (3), pencak silat (3), renang (2), sepak bola (20), taekwondo (2), tarung derajat (12) dan wushu (2 atlet).

Prioritas dua, 47 atlet dari 10 cabang olahraga yaitu bermotor (4 atlet), dayung (8), layar (1), rugby (24), selam (1), senam (1), sepak takraw (2), sepatu roda (2), terjun payung (1) dan judo (3 atlet).

Bachtiar menyebutkan, personel Kontingen Aceh yang akan berangkat ke Papua diperkirakan sekitar 225 orang yang terdiri dari atlet, pelatih, mekanik, official dan panitia.

Seperti diketahui, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, PB PON Papua menyebutkan, PON XX di Papua tetap dilaksanakan 2 - 15 Oktober 2021, dengan suatu syarat semua atlet, pelatih, official, panitia dan semua yang terlibat pelaksanaan multi event olahraga empat tahunan di tanah air itu harus sudah divaksin.


Sementara, sejumlah provinsi sudah melakukan vaksin terhadap para atletnya diantaranya yaitu Jawa Timur dan Banten. (Sudirman Mansyur).
close