-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Juni Mendatang, KNPI Aceh Akan Gelar Musda

13 November 2020 | November 13, 2020 WIB | Last Updated 2020-11-26T16:18:50Z

Banda Aceh – Gemuruh penyelenggaraan Musyawarah Daerah (Musda) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) kian terasa gaungnya, hal itu seiring dengan pelaksanaan Musda itu sendiri yang sudah sangat dekat.


Seperti diketahui, Kepemimpinan Wahyu Saputra sebagai Ketua KNPI sudah pun berakhir Oktober 2020, namun karena suasana covid maka kepemimpinannya di perpanjang sampai September 2021.


Hal itu disampaikan oleh sekretaris panitia pelaksanaan Rapimda yang di adakan di Sabang baru baru ini di Sekretariat KNPI Aceh Jumat (13/11/2020) Hidayat mengatakan bahwa ada empat daerah yang menyatakan siap menggelar acara perhelatan pemilihan ketua anak muda Aceh ini yaitu Aceh Timur, Tamiang, Pidie dan Simeulue.


Di depan ketua KNPI Aceh Wahyu Saputra SE dan beberapa pengurus Hidayat menyampaikan bahwa, meskipun beberapa bupati sudah menyatakan siap,namun pihaknya perlu memverifikasi terlebih dahulu,daerah mana yang paling tepat dan representatif untuk di selenggarakan Musda kali ini


‘Kita berterima kasih kepada bapak bupati Aceh Timur, Bupati Aceh Tamiang, Bupati Simeulue dan Wakil Bupati Pidie yang telah menyatakan kesiapannya untuk menyelenggarakan Musda KNPI Aceh,” terangnya.


Terkait calon yang akan bertarung nantinya, Hidayat menyampaikan bahwa sudah ada sejumlah nama yang beredar, namun masih mengudara, belum bisa kita pastikan, meskipun demikian, ia mengatakan,untuk maju sebagai kandidat umur minimal 16 tahun dan maksimal 40 tahun.


Selain itu, Hidayat juga menjelaskan ada 77 suara yang di perebutkan dalam Musda KNPI Aceh kali ini.
“Berbeda dengan Musda yang lalu hanya 70 suara yang di perebutkan, kali ini bertambah 7 suara, dimana suara ini merunut kepada Musda KNPI Banda Aceh, ketujuh suara ini sebagai peninjau, dalam Musda kedepan, mereka jadi peserta pemilik suara,” jelas Hidayat.


Sementara itu Ketua KNPI Aceh Wahyu Saputra SE yang jabatan nya di perpanjang sampai September 2021 mengatakan bahwa Musda KNPI Aceh ini terbuka bagi mereka yang ingin mencalonkan diri. “Semua bebas mencalonkan diri,tentu dengan syarat dan ketentuan yang berlaku, misalnya umur tidak boleh dibawah 16 tahun dan tidak boleh diatas 40 tahun,”terang Sosok pria kalem ini.


Ketika di tanya, adakah dia memberikan dukungan untuk salah satu kandidat dalam Musda nantinya, Wahyu mengatakan bahwa, dianya meminta agar Hidayat bersedia maju.


“Saya minta saudara Hidayat maju sebagai kandidat ketua,” tegas Wahyu yang di sambut applause oleh para pengurus di Sekretariat KNPI tadi pagi.


Apakah permintaan Wahyu Saputra untuk Hidayat maju sebagai kandidat pertanda sinyal dukungan sang ketua kepadanya, kita tunggu tanggal mainnya di bulan Juni 2021[adv]
close