-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Peringati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2020, Dandim 0117/Atam Bersama Forkopimda Laksanakan Upacara Secara Virtual

01 Oktober 2020 | Oktober 01, 2020 WIB | Last Updated 2020-10-01T06:57:00Z


Habanusantara.net | ACEH TAMIANG -- Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2020, Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita bersama Forkopimda setempat laksanakan kegiatan Video Conference (Vidcon) Upacara Hari Kesaktian Pancasila. bertempat di Aula Setdakab Aceh Tamiang, Kamis (01/10/2020).


Upacara peringatan kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19, sehingga dilakukan dengan cara virtual, dan Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2020 mengangkat  tema "Indonesia Maju berlandaskan pancasila". 


Diselah kegiatan, Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Cpn Yusuf Adi Puruhita mengungkapkan, hari ini yang kita kenal dengan Hari Kesaktian Pancasila merupakan perjalanan sejarah Bangsa Indonesia yang berhasil mempertahankan Ideologinya. 


Mari dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai luhur ideologi Pancasila, bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Terang Dandim Yusuf (3ndrik)


close