-->

Notification

×

Iklan

Iklan

BPBD Bersama Satgas Sar Tamiang Membersihkan Tumpukan Sampah di Bawah Jembatan Rantau

01 Mei 2020 | Mei 01, 2020 WIB | Last Updated 2020-05-01T06:54:08Z


Habanusantara,net | ACEH TAMIANG -- Banyak nya tumpukan sampah kayu akibat terbawa arus sungai karena seringnya terjadi hujan dibagian hulu sungai tamiang. Satgas SAR Kabupaten Aceh Tamiang dan BPBD Kabupaten Aceh Tamiang membersihkan tumpukan sampah tersebut.




Ketua Satgas SAR Aceh Tamiang, Khairul mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi terkait tumpukan sampah tersebut dari KALAK BPBD Aceh Tamiang. "Dikarenakan cuaca dan curah hujan yang terjadi beberapa hari ini di hulu sungai Tamiang, telah mengakibatkan longsor dan terjadinya penyumbatan aliran sungai oleh kayu dan sampah di jembatan Rantau," Khairul, Kamis (30/04/2020).

Khairul menegaskan, jika tidak dilakukan pembersihan tumpukan kayu dan sampah tersebut, bisa berdampak luas yang merugikan banyak pihak.

"Tiang penyangga jembatan bisa ambruk karena tumpukan sampah mendapat tekanan dan sorongan arus air akibat adanya penyumbatan,” terang Khairul yang biasa dipanggil Pak Boy.. “Selama melaksakan operasi pembersihan tumpukan kayu dan sampah dibawah jembatan terpantau aman terkendali". (3ndrik)
close