-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Aulia Afridzal : Sidak Wali Kota Harus Menjadi Motivasi PDAM Memberikan Pelayanan Terbaik bagi Masyarakat

17 Mei 2020 | Mei 17, 2020 WIB | Last Updated 2020-05-16T18:05:04Z

Habanusantara.net, Banda Aceh, Anggota DPRK Banda Aceh Aulia Afridzal meminta kepada PDAM Tirta Daroy untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat meskipun dalam suasana lebaran Hari Raya Idhul Fitri 1441 H ditengah wabah pandemi covid-19.

“Pelayanan Air bersih harus tetap berjalan normal setiap hari, karena kebutuhan air tentu akan meningkat, apalagi menjelang hari lebaran,” ujar Aulia Afridzal, Minggu (17/5/2020).

Menurutnya, inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan oleh Wali kota ke posko reaksi cepat PDAM  untuk memastikan kesiapan tim menjelang hari raya Idul Fitri 1441 H itu harus menjadi motivasi bagi tim reaksi cepat untuk bekerja dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. 

“Pelayanan terbaik tetap harus diberikan kepada masyarakat sebagai pelanggan PDAM, air merupakan kebutuhan dasar bagi warga kota,” kata Ketuka Fraksi Partai Amanat Nasional DPRK Banda Aceh itu.

PDAM Tirta Daroy yang  merupakan mitra kerjanya di Komisi II DPRK, Aulia Afrizal mengharapkan, PDAM harus selalu sigap dalam dalam menangani gangguan suplai air bersih ke rumah-rumah warga. Apalagi Kebutuhan air bersih pada hari raya lebih banyak dari hari biasanya, jika ada masyarakat mengalami keluhan ketiadaan air, harus segera ditangani.

“Posko Reaksi cepat harus selalu sigap kapan pun, selama 24 jam jika ada warga yang melapor, dan harus segera ditindak lanjuti,” harap Aulia Afrizal[]
close