Habanusantara.net, Langsa - Nurul Fazri mantan Presiden Mahasiswa pertama dikampus tersebut memberikan ucapan selamat atas pelantikan Ns. Edy Mulyadi, M.Kep, WOC (ET) N. Sebagai Rektor Universitas Sains Cut Nyak Dhien (USCND).
Prosesi pelantikan Rektor USCND Edy Mulyadi digelar di Lingkungan Kampus USCND, Selasa (21/4/2020).
Nurul Fazri berharap Rektor yang di amanahkan oleh segenap Pimpinan Yayasan Cut Nyak Dhien bisa mengemban amanah dengan baik dan membawa USCND lebih maju kedepannya.
"Selamat atas pelantikan Ns. Edy Mulyadi Sukses dan Berkah atas jabatan barunya Beliau adalah Sosok Tokoh Muda yang Prestasi Tidak hanya dikencah Nasional bahkan Internasional beliau ini guru bagi saya dan Mahasiswa/i sangat dekat dengan beliau banyak didikannya sudah mandiri dan berprestasi Intinya kami Bahagia dan turut Berbangga beliau terpilih sebagai Rektor USCND," jelas mantan Presiden mahasiswa USCND pertama ini.
Ns. Edy Mulyadi dilantik Sebagai Rektor dalam Musyawarah Para Pimpinan Yayasan Cut Nyak Dhien. 21-4-2020
Ns. Edy Mulyadi yang juga mantan Wakil Rektor III Kemahasiswaan USCND dan Mantan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan CND mendapatkan Kepercayaan kembali oleh Keluarga Besar Cut Nyak Dhien.
"Harapan saya bisa. Bekerja sama dengan seluruh civitas akademika untuk memajukan USCND, dengan meningkatkan kreatifitas dan inovasi para dosen dengan melibatkan seluruh komponen kampus termasuk mahasiswa dalam menjalankan tri darma perguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat," pungkas Edy Mulyadi.(*)