-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Mukhtardin Camat Peureulak Timur, Terpilih Ketua KB PII Aceh Timur Periode 2020-2025

11 Januari 2020 | Januari 11, 2020 WIB | Last Updated 2020-01-19T04:59:54Z
Habanusantara.net, Aceh Timur – Perhimpunan Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia (PKB PII) Aceh Timur gelar Musyawarah Daerah (MUSDA), yang di laksanakan di Aula Kemenag Aceh Timur,  Sabtu (11/1/2020).

Dalam hal itu, Musda tersebut dipimpin oleh H. Syarifuddin S. Malem,  sekretaris umum KB PII Aceh Timur periode 2015-2020.

Setelah musyawarah untuk  memilih ketua umum yang baru, periode 2020-2025 berlangsung lancar dan aman, secara aklamasi Mukhtardin S. Sos, M.AP terpilih sebagai ketua umum dan Irfan S. Sos.I sebagai sekretaris umun KB PII Aceh Timur untuk lima tahun kedepan.

Mukhtardin ketua umum terpilih KB PII Aceh Timur mengatakan KB PII adalah sebagai wadah tempat berhimpunnya mantan aktivis PII.

"Semoga lembaga ini bisa bermanfaat untuk masyarakat dan bisa mendorobg adek-adek PII utk lbh maju, ekaligus bisa memberikan kontribusi pemikiran kepada pemerintah daerah," pintanya Mukhtar yang juga menjabat Camat Peureulak Timur.

Di sisi lain, T. Zulkarnaen sesepuh KB PII Aceh, mantan sekretaris umum Pengurus Wilayah (PW) PII tahun 90-an mengharapkan kepada pengurus baru yang terpilih dapat membuka sayap yakni pengurus setiap kecamatan di Aceh Timur seperti jayanya PII Aceh Timur di masa dulu.

"Harapan agar PII membentuk Pengurus Komisariat (PK) di setiap kecamatan, dan lebih mengintensifkan kajian mingguan di setiap PK, agar bisa mendapatkan banyak calon kader," harpanya T. Zulkarnaen sesepuh KB PII Aceh, mantan sekum PW PII tahun 90-an yang juga ia mantan ketum PD PII Aceh Timur Raya (Langsa, Tamiang, Aceh Timur)  di dampingi  sekumnya Sofyan DJalil (Mentri Agraria).

Lanjutnya, Keluarga Besar (KB) PII Aceh Timur juga meminta agar Perkampungan Kerja Pelajar (PKP) PII dilaksanakan di Aceh Timur karna proyek PKP telah terbukti dapat mempererat hubungan PII dan masyarakat," tutupnya.(*)

close