-->

Notification

×

Iklan

Iklan

[ADVERTORIAL] Kunjungi Sekretariat PORA, Sensei Asal Jepang : Event Olahraga Aceh Sangat Bagus

04 Oktober 2018 | Oktober 04, 2018 WIB | Last Updated 2018-11-23T07:54:38Z

HN-Aceh Besar, Sensei (pelatih-red) kempo asal Jepang Shozo Sato kunjungi Sekretariat Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIII Jl. Bandara Sultan Iskandar Muda, Gani, Ingin Jaya, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (3/10/3018).

Kunjugan Shozo Sato bersama Muhammad djumhana Sidik Majelis pertimbangan kensi / guru  PB perkemi dan sekretaris umum perkemi Aceh disambut Sekretaris Umum T Dahsya K Putra. 

Pada kesempatan tersebut Sekum PORA Teuku Dahsya K Putra memberikan sebuah baju PORA XIII Aceh Besar secara simbolis kepada sense Shazo Sato untuk digunakan saat melakukan perjalanan menuju Bali.

Pemberian baju PORA tersebut, kata Teuku Dahsya, merupakan salah satu upaya untuk melakukan promosi Pekan Olahraga Aceh (PORA) XIII kepada masyarakat Indonesia, bahwa pada tahun 2018 di Aceh akan berlangsung event olahraga tingkat provinsi yang akan di selenggarakan pada 18-25 November 2018 mendatang di Kota Jantho, Aceh Besar.

Kehadiran Sense Shozo Sato ke sekretariat PORA XIII menjadi momentum  untuk mempromosikan event olahraga empat tahunan propinsi Aceh ke masyarakat luar, dengan harapan pada hari pelaksanaan PORA nanti akan hadir wisatawan-wisatawan untuk mengunjungi Aceh, khususnya ke kota Jantho, Aceh Besar untuk berwisata.

Shozo Sato merupakan salah satu pelatih  yang di kirim pusat kempo Jepang pada tahun 1968-1970 untuk melatih Indonesia di cabang olahraga beladiri kempo, dimana selanjutnya di kembangkan oleh pengurus kempo di Indonesia.

Tambahnya, selama kunjungannya beberapa hari ke Aceh, pelatih gaek asal Jepang tersebut telah melihat atlet kempo Aceh melakukan latihan, menurutnya atlet kempo aceh sangat bagus. "Teknik beladirinya bagus sekali, ini perlu di pertahankan" ujar Shozo Sato.

Pada kesempatan yang sama, Shozo Sato mengatakan dirinya sangat mendukung adanya event olahraga PORA ini di Aceh, menurutnya ini adalah event yang sangat bagus dalam rangka mencari atlet-atlet yang berprestasi khususnya di cabang olahraga kempo, dimana pada event ini akan lahir atlet-atlet yang berprestasi untuk dapat mengikuti event-event besar di tingkat nasional bahkan di tingkat internasional. 

Hal senada juga di sampaikan ketua Majelis pertimbangan kensi Muhammad djumhana Sidik mengatakan olahraga kempo di Aceh ini sudah sangat bagus, namun masih ada yang kurang di bandingkan dengan jakarta, NTT dan Bali. "Aceh harus banyak belajar dari tempat lain supaya lebih bagus lagi kedepan," katanya.

Terkait pekan olahraga Aceh (PORA) XIII yang akan digelar pada 18-25 November 2018 mendatang. Menurut Muhammad, PORA ini di tingkat propinsi merupakan salah satu event untuk menseleksi para atlet untuk mengikut event olahraga tingkat nasional yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON). "Walaupun nanti dari sini mereka harus kirim Pra PON, baru nanti baru bisa mengikuti pon atau tidak."

Pada kesempatan tersebut juga, Muhammad djumhana Sidik menyarankan untuk atlet cabor kempo untuk dapat melakukan try out ke Jakarta atau NTT, dan kaltim dikarenakan kempo disana sangat bagus sekali. "Sebaiknga atlet cabor kempo aceh dapat melakukan  try out ke NTT, Jakarta, atau Kaltim, itu kemponya sangat bagus sekali," pungkasnya(adv)
close