-->

Notification

×

Iklan

Iklan

BNNP Aceh dengan Kwarda Gerakan Pramuka Aceh Tandatangan MOU Pencegahan Narkoba

14 Oktober 2018 | Oktober 14, 2018 WIB | Last Updated 2018-10-14T15:49:50Z

HN-Abdya, Kepala BNNP Aceh Brigjen Pol. Drs. Faisal Abdul Naser, M.H didampingi oleh Kasi Pencegahan BNNP Aceh Masduki, S.H menghadiri acara Peringatan Hari Ulang Tahun Pramuka yang ke 57 di Lapangan Persada Blang Pidie, Abdya. Minggu (14/10/2018).

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Abdya, Bupati Nagan Raya, Wakil Walikota Langsa dan Perwakilan dari Kab/Kota se Aceh, Forkopimda Abdya, para Kwarcab se Aceh dan lebih kurang 1000 orang anggota Pramuka se Aceh.

Dalam kesempatan itu dilakukan juga penandatanganan Perjanjian Kerja Sama atau MOU antara BNNP Aceh dengan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Aceh sebagai tindak lanjut MoU antara Kwarnas Gerakan Pramuka dengan BNN RI tentang Pencegahan dan Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba dan Prekursor Narkotika.

Akmal Ibrahim, S.H Bupati Aceh Barat Daya dalam sambutannya mengatakan Pramuka merupakan bagian dari pendidikan bagi generasi muda kita dan pendidikan dalam kontes kekinian yang paling berat yang kita hadapi sekarang adalah Narkoba. 

"Narkoba itu sudah memanfaatkan anak anak karena itu mungkin Pak Faisal Kepala BNNP Aceh, sudah bisa kita fikirkan anak anak juga bagian dari intelijen Narkoba." ungkap nya.

Ia juga menyampaikan harapannya kepada seluruh masyarakat agra dapat menjaga generasi dari bahaya narkoba. "Saya berharap kita semua bisa terus membimbing anak anak kita dari bahaya bahaya lingkungan, bahaya bahaya perkembangan teknologi informasi dan khususnya bahaya narkoba." harapnya

Bupati Abdya ini juga mengajak agar kepada orang tua untuk kemperkuat pendidikan agama. "Dekatkan mereka dengan pendidikan agama, dengan pergaulan yang baik semoga kita bisa lolos dari ancaman ancaman situasi ini." tutupnya.

Kepala BNNP Aceh Brigjen Pol. Faisal AN dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa perlunya melakukan upaya pencegahan bahaya narkoba sejak dini melalui pramuka, karena peserta pramuka ini merupakan generasi penerus bangsa yang harus kita lindungi dari pengaruh penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta pramuka juga merupakan salah satu pendidikan karakter generasi penerus bangsa yang baik. 

"Mereka adalah generasi muda kita yang harus kita lindungi dari pengaruh penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba". tegasnya. 

Kepala BNNP Aceh ini menyampaikan harapannya kepada Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Aceh agar terus melakukan upaya-upaya pencegahan terhadap generasi penerus bangsa yang menjadi anggota Pramuka.

"Dengan ditandatanganinya PKS antara BNNP Aceh dengan Kwarda Gerakan Pramuka Aceh, dapat menekan angka penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di provinsi Aceh terutama bagi generasi muda dan usia produktif lainnya" ungkapnya." []
close