-->

Notification

×

Iklan

Iklan

IPI Aceh Resmi di lantik, Ketum : IPI Aceh diharapkan Jadi penggerak perekonomian Dayah

06 Mei 2018 | Mei 06, 2018 WIB | Last Updated 2018-05-06T03:28:14Z

HN-Banda Aceh, K.H. Zaini Ahmad S. RK Ketua umum Dewan Pengurus Pusat Ikatan pesantren Indonesia (DPP-IPI) Lantik, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) IPI propinsi Aceh Priode 2017-2022, kegiatan tersebut di gelar di Anjong Mon Mata Banda Aceh, (5/4/2018).

Dalam sambutannya K.H. Zaini Ahmad S. RK menyampaikan bahwa kehadiran organisasi IPI di aceh ini semoga dapat bisa bermanfaat dan berandil pada agama bangsa dan negara melalui Dayah. "Kehadiran IPI Aceh semoga dapat mengabdikan diri dengan ikhlas serta memperbaiki anak bangsa di propinsi dan memajukan Dayah melalui era digital dan satripreneur," pintanya

Selain itu IPI juga di harapkan jadi penggerak perekonomian pesantren yang selama ini di anggap pesantren ini tidak mandiri. "Pesantren ini hadir sejak Indonesia belum merdeka, untuk dengan hadirnya IPI ini diharapkan dapat mengubah Imej itu, " tegasnya

Ketua DPW IPI Aceh Tgk. Sayet Abdullah, S. Sos.I dalam saat di jumpai media ini  menyampaikan untuk mewujudkan pesantren yang mandiri, salah satu cara yang akan dilakukan oleh nya yaitu dengan memanfaatkan Subsidi pemerintah yaitu subsidi gas LPG 3 Kg yang masuk ke pesantren. " Dengan masuknya gas subsidi ke pesantren, tentunya masyarakat sangat terbantu dengan hal tersebut, disamping bisa mengawasi harganya juga dapat menyalurkan dengan tepat sasaran" ujar Tgk Sayet.

Pihaknya juga telah meminta kepada pihak PGN agar di teruskan ke pertamina agar dapat memasukkan gas subsidi ke pesantren-pesantren, " kalau kita tidak bisa di kasih sebagai agen, paling tidak bisa di kasih sub di bawah agennya, jelasnya

Selain itu, IPI Aceh kedepan akan terus bekerja untuk membuat pesantren-pesantren di Aceh menjadi maju dan mandiri dalam hal perekonomiannya. " selama ini dayah dianggap hanya menerima tanpa memberi, Karena itu kedepan kita juga harus bisa memberi. Harus punya solusi membantu dan meningkatkan ekonomi rakyat," ujar Tgk Sayet Abdullah(*)




close