-->

Notification

×

Iklan

Iklan

PDAM Tirta Daroy diminta Benahi Jaringannya Jelang Bulan Ramadhan

30 April 2018 | April 30, 2018 WIB | Last Updated 2018-04-30T13:47:08Z
HN-Banda Aceh–  Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Daroy diminta untuk fokus membenahi jaringan pipa yang bermasalah ke rumah-rumah warga agar air dapat mengalir secara baik menjelang bulan suci Ramadhan.

Hal tersebut disampaikan Anggota DPRK Banda Aceh, Ismawardi Syarbini dalam press release nya kepada media melalui pesan instan WhatsApp, Senin (30/4/2018).

Kata ismawardi, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Daroy dalam menghadapi bulan Ramadhan segera melakukan peningkatan dan perubahan jadwal pendistribusian air bersih kepada pelanggan dan mesjid serta meunasah di Kota Banda Aceh.

“Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) harus menyiapkan bantuan air bagi warga yang mengadakan pelaksanaan shalat teraweh di meunasah dan mesjid- mesjid yang ada di seluruh gampong di kota Banda Aceh, agar ibadah yang kita jalani terasa nyaman, aman dan khusyuk," Wakil Ketua Komisi A DPRK Banda Aceh. 

Lanjut Ismawardi, dengan lancarnya suplay Air dari PDAM Tirta Daroy kerumah –rumah, mesjid-mesjid dan meunasah memudahkan masyarakat untuk beribadah di bulan ramadhan yang penuh berkah ini, karena air adalah salah satu sumber kehidupan kita. Sehingga tidak ada alasan bagi masyarakat untuk tidak beribadah, karena kebutuhan air tercukupi.

“Untuk terwujudnya kesucian ibadah kita, kebutuhan air untuk warga di Banda Aceh pada bulan ramadhan harus terlayani dengan baik,” harap Ismawardi dari Politisi PAN ini(IP/rel)

close