-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tabrakan Beruntun di Bener Meriah, Satu Orang Meninggal Dunia

18 April 2022 | April 18, 2022 WIB | Last Updated 2022-04-18T08:21:10Z
Kendaraan yang mengalami kecelakaan di Bener Meriah, Minggu (17/4/2022) kemarin

Habanusantara.net, Redelong | Tabrakan beruntun yang melibatkan dua kendaraan roda empat dan dua kendaraan roda dua terjadi di Kampung Simpang Utama, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah tepatnya di depan Kantor Urusan Agama (KUA) Bandar.

Akibatnya Agung (22) Warga Kampung Tawar Sedenge, Kecamatan Bandar, Bener Meriah dilaporkan meninggal dunia.

Kapolres Bener Meriah, AKBP Agung Surya Prabowo melalui Kapolsek Bandar, Iptu Jufrizal mengatakan, peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 21.40.WIB. Minggu 17 April 2022.

"Satu orang meninggal dunia, pengendara Yamaha RX-King," ujar Jufrizal. Senin (18/4/22).

Jufrizal menjelaskan, awalnya Mitsubishi L-300 BL 8475 DD yang dikemudikan Saufis Tahara meluncur dari arah Pondok Baru menuju Pondok Gajah.

Setibanya di lokasi kejadian, "pengemudi L-300 hendak mendahului mobil Brio yang dikendarai Laila Fajri," katanya.

Namun, pada saat yang bersamaan datang dari arah berlawan sepeda motor RX King dikendarai korban dan Yamaha N-MAX ditunggangi Andik.

"Dugaan jarak kendaraan sudah begitu dekat, hingga tabrakan beruntun pun tidak dapat dihindarkan,”ungkap Jufrizal.

Korban yang mengalami luka dibagian kepala, lanjut Kapolsek, sempat mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Bandar dan dinyatakan meninggal dunia.

"Kasus tersebut sudah ditangani satlantas Polres, dan kendaraan yang terlibat juga sudah diamankan. katanya.[Ramadhan]
close