-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Sekda Aceh Sambut Peserta PPRA LXIII Lemhanas RI

04 April 2022 | April 04, 2022 WIB | Last Updated 2022-04-04T09:53:29Z

Sekretaris Daerah Aceh, dr. Taqwallah.M. Kes didampingi Asisten Administrasi Umum Setda Aceh dan SKPA terkait menjemput kedatangan peserta PPRA LXIII Tahun 2022 Lemhannas RI di bandara Sultan Iskandar Muda Aceh Besar, 4/4/2022


Habanusantara.net, JANTHO – Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh Taqwallah menyambut peserta Program Pendidikan Reguler Angkatan LXIII Lembaga Ketahanan Nasional RI, di ruang VIP Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda Blang Bintang, Senin (4/4/2022).

“Selamat datang di Aceh dan selamat mengikuti pendidikan Bapak dan Ibu peserta PPRA Lemhanas. Kami Pemerintah Aceh siap mendukung selama peserta berkegiatan di Aceh,” ujar Sekda, sembari mengalungkan syal khas Aceh kepada 30 peserta PPRA LXIII Lemhanas.

Untuk diketahui bersama, para peserta PPRA LXIII Lemhanas RI ini akan berada di Aceh selama beberapa hari ke depan, untuk mengikuti kegiatan Studi Strategis Dalam Negeri di Bumi Serambi Mekah.

Sementara itu, Tenaga Ahli Pengkaji bidang Pertahanan Keamanan RI, Irjen Pol Triyono Basuki Pujono, selaku pimpinan rombongan menyampaikan apresiasi atas sambutan Pemerintah Aceh kepada rombongan PPRA LXIII.

“Terima kasih atas sambutannya Pak Sekda. Kami benar-benar merasa sangat terhormat atas prosesi penyambutannya. Beberapa hari ke depan kami akan berada di Aceh Pak,” ujar Triyono menjelaskan.

Dalam kegiatan yang berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan ini, Sekda Aceh turut didampingi oleh Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Kepala Dinas Pariwisata Aceh, Kepala Badan Kesbangpol Aceh dan Kepala Dinas Perhubungan Aceh[Irw]
close