-->

Notification

×

Iklan

Iklan

'Mojok' di Tempat Gelap Pasangan Kekasih Diamankan Warga di Aceh Tamiang

17 Maret 2022 | Maret 17, 2022 WIB | Last Updated 2022-03-17T07:47:51Z

Habanusantara.net, Warga Desa Johar, Kecamatan Karang Baru, Aceh Tamiang mengamankan pasangan yang lagi asik memadu kasih di tempat gelap dan sepi.

Mereka adalah AF (24) Pria warga Desa Sekumur, Kecamatan Sekerak, dan MS (19) Perempuan warga Desa Ingin Jaya, Kecamatan Rantau.

Kepala Desa Johar, Kecamatan Karang Baru, Aceh Tamiang Abdul Muluk mengatakan, keduanya diamankan di depan sebuah ruko dengan kondisi tanpa penerangan.

"Mereka diamankan Selasa malam," ujar Abdul. Kamis (17/3/22).

Ia menjelaskan, awalnya warga yang curiga kemudian melakukan pengintaian dan penggerebekan.

Kepada aparat desa, keduanya mengaku hanya duduk di lokasi tersebut dan tidak melakukan apa-apa.

Selain itu, keduanya juga mengakui masih berstatus lajang dan gadis.

Selanjutnya, pasangan tersebut diserahkan ke pihak PP dan WH Aceh Tamiang.

Kasat Pol PP dan WH Aceh Tamiang melalui Kabid Penegakan Syariat Islam Mustafa Kamal membenarkan peristiwa tersebut.

"Ia benar sempat dititipkan ke kita," katanya.

Namun, lanjut Mustafa, dengan kesepakatan dari desa dan pihak keluarga, kasus tersebut diselesaikan secara kekeluargaan.

"Diambil lagi oleh Desa dan berjanji akan diselesaikan di Desa," katanya[Ramadhan]
close