-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Anggota DPRK Aulia Afrizal Apresiasi Wali Kota Sediakan Tempat Untuk Pedagang Daging Musiman di Pasar Al Mahirah

30 Maret 2022 | Maret 30, 2022 WIB | Last Updated 2022-03-30T12:21:27Z
Ketua Fraksi PAN DPRK Banda Aceh Aulia Afridzal


Habanusantara.net, Banda Aceh – Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPRK Banda Aceh Aulia Afrizal mengapresiasi Pemko Banda Aceh yang telah menyediakan tempat penjualan daging 'Meugang' di Pasar terpadu Al-Mahirah, Lamdingin.

"Kita memberikan apresiasi kepada bapak Wali Kota yang telah menambah meja jualan daging 'Meugang' untuk pedagang musiman dihalaman Pasar Al Mahirah, sehingga memudahkan warga untuk memperoleh daging di lokasi yang terpusat," kata Aulia Afrizal, Rabu (30/3/2022).

Saat ini, kata Anggota Komisi II DPR Kota, di Pasar Almahirah telah tersedia 32 lapak atau meja jualan daging di area dalam pasar, tentu saja ini tidak cukup karena pada tradisi menjelang ramadhan sangat banyak, begitu juga dengan para pedagang musiman yang berjualan.

Ketua Fraksi PAN itu juga mengajak warga Kota agar berbelanja Daging Meugang di pasar Al Mahirah saja, karena di sana lengkap untuk kebutuhan pokok. Misalnya Usai berbelanja daging Meugang, bisa langsung membeli alat dapur lainnya dengan mudah.

Sebelumnya, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman telah menginstruksikan Dinas terkait untuk menetapkan sejumlah lokasi penjualan daging meugang lainnya, dan lokasi kuliner ramadhan di dalam wilayah Kota Banda Aceh.

Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1443 H/2022 M, Pemko Banda Aceh telah menetapkan Pasar Al Mahirah Lamdingin sebagai lokasi utama (pusat) penjualan daging 'Megang'.

Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan, M Nurdin mengatakan, lokasi lainnya untuk penjualan daging yaitu di Kecamatan Kuta Alam, Pasar Setui, Pasar Peuniti, Jalan T Iskandar, Jalan T Nyak Arief (Rukoh) dan beberapa lokasi pendukung lainnya sesuai kearifan lokal masyarakat kota seperti di kawasan Suka Damai, Blang dan Lhong Raya,

Untuk lokasi jajanan kuliner ramadhan, Nurdin mengatakan ada sepuluh titik lokasi yang telah ditetapkan pemko.

“Lokasi pertama ada di Jalan Tgk Dibaroh (eks. Bioskop Garuda kampung Baru), jalan Tgk H Mohd Daud beureueh dan Jalan H T Daudsyah/depan Isaura Peunayong Kecamatan Kuta Alam, Jalan Sulatan Iskandar Muda, Jalan T Iskandar, Jalan Syiah Kuala, Jalan P Nyak Makam, Jalan Makam Pahlawan, Jalan T Hasan Dek dan Jalan T Hamzah Bendahara," kata Nurdin[Is]
close