Camat Kuta Alam sedang Move Penyusunan RAPBG 2022 di Kanto Camat setempat, Jumat(14/1/2022) [Foto/Hus] |
Habanusantara.net, Banda Aceh - Camat Kuta Alam Arie Januar, S.STP, M.Si melakukan monitoring dan evaluasi (monev) Penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Gampong (RAPBG) untuk Tahun Anggaran 2022. Kegiatan telah dimulai sejak Senin lalu dan ditargetkan selesai pada minggu ketiga Bulan Januari Tahun 2022.
Camat Kuta Alam Arie Januar, S.STP, M.Si saat monev sekaligus dalam silaturahmi nya, Jumat (14/01/2021) menyampaikan harapannya kepada para keuchik beserta jajarannya untuk dapat bersinergi dan bekerjasama dengan pihak kecamatan untuk mewujudkan Kecamatan Kuta Alam semakin baik lagi kedepannya.
“Saya mohon bantuan, kerjasama bapak keuchik beserta sekdes dan perangkat gampong lainnya sama-sama kita bersinergi menjadi kecamatan terbaik,” kata Arie.
Dalam arahannya, ia juga sampaikan penggunaan dana desa tahun 2022 sudah ditetapkan prioritas penggunaannya yang mengacu kepada Perpres, Permendes dan PMK.
Adapun usulan prioritas untuk Dana Desa Tahun Anggaran 2022, katanya, sesuai Peraturan Menteri Keuangan No 190/PMK.07/2021, dimana penggunaan dana desa ditentukan untuk program perlindungan sosial berupa bantuan langsung tunai desa paling sedikit 40%, program ketahanan pangan dan hewani paling sedikit 20%.
“Dukungan pendanaan untuk penanganan Covid-19 paling sedikit 8% dari alokasi dana desa setiap desa dan program sektor prioritas lainnya,” jelasnya.
Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMG) Kecamatan Kuta Alam, Mairizal juga menyampaikan bahwa penyusunan RAPBG mengikuti regulasi yang ditentukan oleh aturan yang ada.
“Setelah selesai penyusunan RAPBG, tim kecamatan akan segera melaksanakan evaluasi RAPBG langsung ke gampong sebelum dibawa evaluasi ulang serta pengesahan ke DPMG Kota Banda Aceh,” jelas Mairizal.
Kegiatan turut dihadiri oleh para keuchik, sekdes, PPTKG dan pendamping desa pada tiap-tiap gampong yang ada dalam Wilayah Kecamatan Kuta Alam