-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Tabrak Honda Beat, Betman Asal Medan Meninggal Dunia Usai Tertimpa Besi

10 Desember 2021 | Desember 10, 2021 WIB | Last Updated 2021-12-10T13:26:33Z
*Pengendara Motor Beat Juga Meninggal dunia Usai Ditabrak

Tabrak Honda Beat, Betman Asal Medan Meninggal Dunia Usai Tertimpa Besi
Petugas Basarnas Sedang Memotong Besi Ulir untuk mengangkat jenazah Korban usai mengalami Kecelakaan, di Desa Lamtamot Kec. Lembah Seulawah Kab. Aceh Besar, jumat (10/12/2021).[Foto : Kiriman Dirlantas Polda Aceh]

Habanusantara.net, Aceh Besar - Kecelakaan maut kembali terjadi di jalan Banda Aceh – Medan, tepatnya di Km. 53 Desa Lamtamot Kec. Lembah Seulawah Kab. Aceh Besar, jumat (10/12/2021).

Kecelakaan yang melibatkan Mobil Barang Kendaraan Khusus Tractor Head dengan muatan besi ulir, nomor polisi B 9752 VEI kontra Sepmor Honda Beat BL 3054 KAG menyebabkan dua orang meninggal dunia dilokasi kejadian.

Kedua orang korban tersebut adalah Betman Gultom (47) supir Mobar Mobar Ransus Tractor Head B 9752 VEI dan Yusri(23) pengendara motor Honda Beat.

Betman Gultom (47) pengemudi truk, warga Jalan Mesjid Gang Setia No.68 Helvetia Timur kota Medan, Sumatera Utara dilaporkan meninggal dunia usai tertimpa batang besi ulir yang dibawanya

Sedangkan YUSRI (23) adalah Mahasiswa asal Gampong Blang Aman Kec. Lhoksukon Kab. Aceh Utara.

Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol Dicky Sondani menjelaskan, lakalantas tersebut bermula mobar Ransus Tractor Head melaju dari arah Medan menuju Banda Aceh. Sedangkan Sepmor Honda Beat melaju dari arah Banda Aceh menuju Medan.

“Setibanya di lokasi kejadian, di duga mobil pengangkut Besi besi ulir itu mengalami blong rem sehingga melaju ke lajur kanan jalan sehingga bertabrakan dengan Sepmor Honda Beat,” ungkap Dicky Sondani.

Usai mengalami kecelakaan, mobil pengangkut besi tersebut terperosok ke pinggir jalan sebelah kanan dari arah Medan menuju Banda Aceh, besi yang diangkutnya tumpah keluar semua.

Sementara itu, Kepala Kantor Basarnas Banda Aceh Budiono mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari Personil Laka Lantas Polres Aceh Besar sekitar pukul 10.30.WIB.

petugas kepolisian dan pengendara sedang membantu korban Kecelakaan, di Desa Lamtamot Kec. Lembah Seulawah Kab. Aceh Besar, jumat (10/12/2021).[Foto : Kiriman Dirlantas Polda Aceh]

"Kita dapat laporan, 1 orang terjepit besi akibat laka lantas, di Desa Lamtamot Kecamatan Lembah seulawah, Aceh Besar," ujar Budiono.

Menindaklanjuti, Tim kemudian diluncurkan ke lokasi menggunakan satu unit Rescue Compartment Box, dan satu unit sepeda motor trail.

Setibanya di lokasi, tim langsung berkoordinasi dengan unsur terkait untuk melakukan evakuasi terhadap korban.

"Kita diberi tau satu orang yang tertimpa batang besi, yaitu supir truk, ternyata sebelumnya truk sudah menabrak motor dan dinyatakan meninggal dunia," jelasnya.

Lebih lanjut katanya, Evakuasi berlangsung kurang lebih lima jam, dengan cara memotong bagian besi yang menimpa tubuh korban

“sekitar pukul 15.30 WIB tubuh korban berhasil dievakuasi dengan kondisi meninggal dunia,” ujar budiono

Kemudian, Jenazah korban dibawa menggunakan ambulans ke Rumah Sakit Satelit Indrapuri Aceh Besar.[Ismail]

close