Habanusantara.net, TAKENGON – Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, dr. Taqwallah M.Kes., mengingatkan pentingnya melakukan vaksinasi Covid-19 dan mendonorkan darah di tengah pandemi.
Hal itu ia sampaikan saat mengikuti kegiatan zikir dan doa bersama dari SMA 4 Takengon, Aceh Tengah, Rabu 6/10/2021.
“Vaksin Covid-19 ini sangat penting kita tuntaskan. Jika ini selesai mudah-mudahan imun kita semua akan kuat,” kata Sekda.
Arahan itu disampaikan Taqwallah kepada para kepala sekolah seluruh Aceh dan para Kepala SKPA yang mengikuti doa tersebut secara virtual.
“Pak Usamah (Kepala Biro Isra), tolong koordinasi dengan seluruh kepala SKPA untuk menyukseskan kegiatan donor darah. Ini juga sangat penting, jangan sampai terhenti,” ujar Sekda.
Vaksinasi Covid-19 dan donor darah adalah dua kegiatan yang saat ini tengah digencarkan oleh Pemerintah Aceh.
Sementara itu sejak dua pekan terakhir Sekda memberikan tugas agar kepala sekolah menggerakkan wali kelas, agar seluruh siswa divaksin. Alhamdulillah angka siswa yang disuntik terus bertambah.
Sekda bahkan bakal memberikan penghargaan atau reward kepada sekolah dan guru yang sukses meyakinkan siswa untuk divaksin hingga angka 95 persen.
Sementara kegiatan donor darah telah dilangsungkan selama satu setengah tahun lebih. Hampir setiap harinya pelaksanaan dilakukan. Pihak PMI Kota Banda Aceh berkeliling dari satu ke satu SKPA, sesuai dengan jadwal yang telah disusun, untuk menyukseskan donor darah para Aparatur Sipil Negara tersebut.