-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Cuaca Cerah, Satgas Kodim 0204/DS Kembali Kebut Pengecoran Jalan TMMD

01 Juli 2021 | Juli 01, 2021 WIB | Last Updated 2021-07-01T08:12:39Z



Habanusabtara.net- Bangun Purba -Deli Serdang-  Cuaca yang cerah sejak kemarin, tak disia-siakan personel Satgas TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS untuk mempercepat perampungan pengecoran badan jalan dengan rigid beton di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang.


Dengan dibantu alat berat backhoe yang bertugas menyingkirkan sisa lumpur pada mal badan jalan, sejumlah personel bersama warga tampak sibuk meratakan material semen cor yang dituang dari truk molen.


"Kita kebut lagi pengecoran jalan dengan konstruksi rigid beton ini. Karena sejak kemarin cuaca sangat bagus, sehingga harus dimanfaatkan sebaik-baiknya agar panjang jalan yang sudah dicor terus bertambah," kata Pawas TMMD Kodim 0204/DS, Kapten Inf Sucipto dari lokasi, Kamis (1/7/2021). 


Diuraikan Kapten Sucipto, sampai hari ke-16 pelaksanaan TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS ini, progres pekerjaan pengecoran badan jalan telah merampungkan pemadatan badan jalan, baik dengan material tanpa sirtu maupun dengan sirtu. 


Dengan rampungnya pemadatan jalan pada jalan berkonstruksi cor beton ini, lanjutnya, maka fokus pekerjaan selanjutnya adalah pelaksanaan cor beton.


"Sampai kemarin (Rabu, 30 Juni 2021), panjang jalan yang telah dicor beton baru setengah dari panjang total 2.545 meter. Makanya, setelah pekerjaan pemadatan badan jalan tuntas, proses pengecoran akan dikebut biar bisa segera rampung," kata Kapten Sucipto lagi. 


Memasuki paruh waktu kedua pelaksanaan TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS ini, progres pengecoran jalan dengan rigid beton telah mencapai 55,36 persen, atau setara 1.409 meter dari total panjang jalan 2.545 meter. (akb23)



close