-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Amiruddin Arasyid Terpilih Sebagai Keuchik Seuneubok Jalan, Ini Program Kerjanya

12 Juli 2021 | Juli 12, 2021 WIB | Last Updated 2021-07-12T14:25:39Z
Habanusantara.net, Aceh Timur - Setelah sebanyak empat kali menjaring calon Keuchik di Gampong Seuneubok Jalan Kecamatan Peureulak Timur, Aceh Timur, akhirnya dilangsungkan pemilihan dengan dua kandidat yakni ZulFauzi nomor urut dua dan Amiruddin Arasyid  nomor satu, pemilihan tersebut dilangsungkan di Pekarangan Menasah Gampong setempat pada Senin, 12 Juli 2021.

Pelaksanaan pemilihan tersebut melahirkan seorang pemimpin baru, yang menjadi harapan bagi warga Gampong Seuneubok Jalan.

Berdasarkan hasil pemungutan suara panitia pemilihan Keuchik (P2K) menetapkan Amiruddin Arasyid sebagai pemimpin baru Gampong Seuneubok Jalan setelah memperoleh suara sebanyak 152 suara mengalahkan Zulfauzi dengan perolehan suara 73 suara.

"Alhamdulillah kita terpilih menjadi Keuchik, saya akan melaksanakan pembangunan fisik, pendidikan di setiap dusun," ujar Amiruddin Keuchik terpilih.

Kemudian dirinya mengaku akan merangkul yang kalah dalam pemilihan dan bekerjasama dengan Koleganya untuk melaksanakan kegiatan pembangunan di Gampong.

"Saya akan melaksanakan kegiatan bersama-sama dengan perangkat lainnya dan merangkul yang kalah dalam kompetisi pemilihan Keuchik Gampong Seuneubok Jalan," katanya.

Kemudian dirinya mengaku akan menerapkan dan melaksanakan kegiatan sesuai dengan perundang-undangan melaksanakan program yang mendukung program pemerintah.

"Insya Allah kita akan melaksanakan program yang mendukung program pemerintah sesuai dengan perundang-undangan, dan melaksanakan kegiatan kegiatan dengan amanah sesuai visi misi yang kita emban," demikian pungkasnya.
close