-->

Notification

×

Iklan

Iklan

119 Pejabat Eselon III dan IV Aceh Besar di Lantik

10 September 2020 | September 10, 2020 WIB | Last Updated 2020-09-10T12:06:35Z




Habanusantara.net, KOTA JANTHO – Wakil Bupati Aceh Besar Tgk H Husaini A Wahab melantik sebanyak 60 orang pejabat Pengawas (Eselon III) dan Administrator (Eselon IV) di lingkungan Pemkab Aceh Besar di halaman Kantor Bupati Aceh Besar, Kamis (10/9/2020) pagi. Sedangkan siangnya, dilanjutkan dengan pelantikan pejabat sebanyak 59 orang, yang dilakukan oleh Plt Sekda Aceh Besar Abdullah SSos. Sehingga jumlah pejabat Aceh Besar yang dilantik sebanyak 119 orang.




Pelantikan sesuai dengan SK Bupati Aceh Besar Nomor: Peg 821.34/75/2020 tanggal 8 September 2020 yang ditandatangani Bupati Aceh Besar Ir Mawardi Ali itu berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan, yaitu dengan memakai masker dan menjaga jarak saat pelantikan.

Dalam sambutannya, Wabup Aceh Besar yang akrab dipanggil Waled itu mengharapkan kepada para pejabat yang dilantik dapat bekerja secara jujur, sungguh-sungguh, dan giat dalam memajukan pembangunan di Kabupaten Aceh Besar. Apalagi, katanya, saat ini pandemi Covid-19 sedang berlangsung, sehingga para pejabat tersebut dapat melakukan sosialisasi serta menyakinkan masyarakat tentang bahaya Covid-19. “Mari kita bekerjasama untuk menangani Covid-19 ini,” pinta Wabup Aceh Besar.



Bekerja dalam kondisi pandemi seperti sekarang, tamsil Wabup Aceh Besar, bagaikan mengarungi samudra dalam kondisi badai. Sedikit saja salah berbuat, akibatnya fatal dan berpotensi tenggelam di laut luas. Oleh karenanya, ia meminta para pejabat untuk bekerja giat, kompak,dan ulet demi kepentingan rakyat dan daerah. Dalam kesempatan itu, Wabup Aceh Besar berpesan supaya pejabat dapat berbuat yang terbaik demi suksesnya berbagai program Pemkab Aceh Besar.

Sementara itu, Plt Sekda Aceh Besar Abdullah SSos juga mengingatkan para pejabat yang dilantik supaya memberikan pelayanan terbaik dan prima kepada masyarakat. Selalu disiplin dan amanah terhadap jabatan yang dipercayakan di pundak mereka.

Kabag Humas dan Protokol Setdakab Aceh Besar Muhajir SSTP MPA menambahkan, pelantikan 119 pejabat tersebut untuk mengisi sejumlah jabatan pada berbagai OPD jajaran Pemkab Aceh Besar. “Dalam pelantikan ini, kita tetap menerapkan protokol kesehatan,” ucap Muhajir.

Para pejabat yang dilantik itu menduduki jabatan sebagai sekretaris OPD, Setcam, para kabid, dan sejumlah kasie pada OPD jajaran Pemkab Aceh Besar. Hadir dalam kesempatan itu, Asisten II Setdakab M Ali SSos MSi, para kepala OPD, para Kabag Setdakab dan pejabat jajaran BPSDM Aceh Besar.(*)
close