-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Berkah Bulan Ramadhan, Mahasiswa KKN Covid-19 Unimal Bersama KNPI Berbagi Takjil

03 Mei 2020 | Mei 03, 2020 WIB | Last Updated 2020-05-03T03:15:01Z

Habanusantara,net -- ACEH TAMIANG -- Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah yang ditunggu tunggu oleh kaum muslim. Pada bulan ini banyak sekali kegiatan kebaikan dan sarana untuk berbagi ke sesama.


Moment ini juga di manfaatkan Mahasiswa KKN Covid-19 kelompok 85 UNIMAL bersama  KNPI PK Karang Baru dan KNPI PK Kuala Simpang Aceh Tamiang
untuk berbagi 100 takjil ke pengguna jalan. Sabtu (2/5/2020).



Puluhan mahasiswa dan KNPI turun ke jalan untuk membagikan berkah rezeki di Bulan Ramadhan yaitu dengan takjil es buah dan bubur  bagi penguna jalan secara gratis, yang terbagi 4 titik, yakni depan Kantor Bupati Aceh Tamiang, Simpang Kelana Kuala Simpang, Posko Covid-19 Terminal serta Mesjid.

Ketua kelompok 85 KKN-COVID19 UNIMAL di Aceh Tamiang Riki Mardian mengatakan, Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah yang ditunggu - tunggu oleh kaum muslim.

Pada bulan ini, banyak sekali kegiatan kebaikan dan sarana untuk berbagi ke sesama. Di tengah merebaknya virus Corona yang ada dimana mana, maka dalam pembagian takjil kali ini,  sekaligus pembagian brosur open donasi yang nanti nya akan disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan atau kepada warga yg terkena imbas dari wabah Covid-19.

Kami harapkan keseluruh masyarakat dapat saling merangkul tangan untuk meringankan beban saudara-saudara kita, di tengah merebaknya Covid-19 di kabupaten Aceh Tamiang.

"Perlu kita ketahui bersama, sebaik baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain. Dan kedepannya semoga terjalin keakraban masyarakat dan Mahasiswa KKN". Tuturnya (3ndrik)
close