Haba Nusantara.net, Langsa - Pemerintah Gampong Sukarejo kecamatan Langsa Timur beberapa hari kebelakang ini telah melakukan Penyemprotan Cairan Disenfektan pemukiman warga, Kantor Desa dan tempat ibadah di wilayah nya.
Kepada Media ini Geuchik Zubir menjelaskan Desa nya juga melakukan pencegahan penyebaran virus Corona Diasea ( Covid-19) dengan melakukan penyemprotan cairan Disinfektan. "Ya sama juga dengan desa - desa lain tetap kita lakukan pencegahan, sebelum ada masuk virus - virus ke Desa kita." Ungkapan nya Selasa 21 April 2020.
Dalam hal pencegahan tersebut, Zubir juga mengerahkan relawan yang telah di bentuk Gampong nya. " Jadi dengan segara kita lakukan pencegahan bersa perangkat desa dan Tim relawan yang telah kita bentuk selama ini di Gampong Sukarejo." Pungkas Zubir
Zubir juga berharap kajadian wabah ini di Aceh khususnya Kota Langsa agar jauh. " jadi mudah mudahan di Aceh khususnya Kota Langsa, jauh dari Covid 19 itu kita harapkan". harap nya.
Penyemprotan yang dilakukan oleh pemerintah Gampong Sukarejo Kecamatan Langsa Timur itu telah dilakukan dua kali dimana dalam seminggu Penyemproptan dilakukan sekali. "Sudah dua kali. Dalam satu minggu sekali, penyemprotan kerumah rumah warga, Mesjid dan Kantor Desa". Ujarnya.