-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Sejumlah Mobil Ambulan Sudah Berderet di Pantai Karawang

29 Oktober 2018 | Oktober 29, 2018 WIB | Last Updated 2018-10-29T07:20:19Z

HN-Jakarta, – Pesawat Lion Air JT610 yang mengangkut 189 orang jatuh di perairan Karawang. Saat ini di pantai dekat lokasi jatuhnya pesawat telah berderet ambulans yang siap mengangkut korban.

Berdasarkan pantauan di lokasi, Senin (29/10/2018) sekitar pukul 12.30 WIB, ada sekitar 8 ambulans di lokasi. Mobil-mobil tersebut dijejerkan di sepanjang pantai.

Ambulans itu merupakan ambulans milik Pemkab Karawang, tepatnya dari Puskesmas Medangasem.

Selain itu ada juga sejumlah mobil lain yang bersiaga di lokasi. Di antaranya sejumlah mobil SAR.\

Pesawat Lion Air yang jatuh di perairan Karawang teregistrasi dengan PK-LQP jenis Boeing 737 MAX 8. Pesawat ini buatan 2018 dan baru dioperasikan oleh Lion Air sejak 15 Agustus 2018 dan dinyatakan laik operasi.[detik]
close