-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Caleg PDA Aceh Besar Dapil II Gelar Silahturahmi Bersama Pengurus Kecamatan

13 Oktober 2018 | Oktober 13, 2018 WIB | Last Updated 2018-10-13T10:36:48Z

HN-Aceh Besar - Pemilu Legislatif akan segera digelar di tahun 2019, Partai Daerah Aceh (PDA) Aceh Besar dengan mengantongi No.Urut 17. Sebagai partai yang digagas oleh para ulama Aceh sudah barang tentu harus sebanyak banyaknya menarik simpatik dukungan masyarakat.

Silahturahmi Caleg-caleg DPRK Aceh Besar, Dapil II dengan Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) PDA Aceh Besar, yaitu Kecamatan: Lhoong, Lhoknga, Peukan Bada,, Leupung dan Pulo Aceh. Dengan jumlah Caleg 6 Orang, 4 Laki-laki, 2 Perumpuan di salah satu warkop di Lhoknga, Sabtu (13/10/2018).

Adapun Nama Caleg berikut No urutnya (1) Tgk. Mahyuddin Budiman (2) Muhammad (3)Siti Hajar (4) Sarah (5) Darwin Kamaruddin (6) Saifullah.

Korda wilayah dari Dapil II dan juga sekretaris DPW PDA, Tgk. Mahyuddin Budiman dalam menyampaikan ini dan awal perkenalan Caleg-caleg, kenapa acara ini kita laksanakan ini, kita satu keluarga ini juga bagian dari silaturahmi acara santai antara Caleg dan jajaran pengurus partai PDA Kecamatan dan ini bentuk komitmen Partai dan Caleg, dan ini yang membedakan PDA dan Caleg kita dengan yang lain.

"Ditambahkan saya berharap Caleg yang ada di Dapil II untuk bahu membahu dan saling terbuka dan saling mendukung jangan sampai menghianati, siapapun nantinya yang membutuhkan kita harus siap karena semua Caleg menjadi satu tim, soliditas harus di utamakan, trik apa saja bisa kita pakai asal tidak melangar aturan yang ada,” ujarnya.

Dengan momen pertemuan antar caleg dapil II dan pengurus ini awal kita saling kenal dan mempererat silaturrahmi, kita sebagai tim harus menjaga soliditas, saling berjuang bahu membahu untuk mencari dukungan dari berbagai lini dan trik dan konsep kita saling mensuport satu sama lain, silaturrahmi mungkin itu yang kita utamakan mudah mudahan dengan cara seperti itu target PDA meraih kursi 2019 bisa kita capai.

"Kita semua punya peluang, saya hanya bisa berharap kepada kita semua Caleg-caleg siapapun nanti yang akan menjadi perwakilan dari Dapil II harus kompak Itu adalah kita PDA.

Intinya kita harus bersinergi dan punya konsep yang sama untuk mencapai target, juga kita harus peka dengan keadaan sekarang," harap Tgk. Mahyuddin.

Sementara itu, Tgk. Adnan selaku Ketua DPK PDA Kecamatan Lhoknga dalam sambutanya menyampaikan. "Kami dari pengurus kecamatan Lhoknga akan selalu bersinergi dengan para Caleg-caleg siapapun itu, kami akan selalu mensosialisasikan caleg PDA kepada masyarakat calon pemilih, tapi kami aja itu tidak cukup, kami hanya menjembatani dan caleg yang menjadi pengikatnya. Karena sesering apapun kami mensosialisasikan tanpa silaturrahmi langsung Caleg- caleg yang bersangkutan mungkin akan kurang maksimal,” ucapnya.

Senada dengan Tgk. Munadi yang juga ketua DPK PDA Kecamatan Peukan Bada, mengingatkan sering seringlah berailaturrahmi ke calon pemilih, karena potensi Caleg menang adalah di pilih, orang akan memilih karena mereka kenal. kami hanya bisa mensosialisasikan, dan kami berdo’a agar supaya harapan kita semua tercapai dan PDA 2019 di dapil II mendapat kursi DPRK Aceh Besar.

Tgk. Ahyar ketua DPK PDA kecamatan Lhoong berharap, mudah-mudahan para kader PDA di dapil II tetap solid dan wajib mendukung dan memenangkan para Caleg, yang ada diwilayah Kecamatan masing-masing, pada Pemilu Tahun 2019 mendatang.

“Semoga para kader PDA Aceh Besar khususnya dapil II bisa tetap solid untuk meraih suara terbanyak dan target kita dapat kursi DPRK Aceh Besar pemilu tahun 2019 nanti,” pungkasnya.[]
close